panduaji

Kategori: Dolan

Wisata Edukasi Kampung Coklat di Blitar

Diperbarui:

Sebagai bagian dari komitmen kami terhadap transparansi, beberapa link di situs kami adalah link afiliasi. Artinya, tanpa biaya tambahan untuk Anda, kami mungkin mendapatkan komisi jika Anda memutuskan untuk melakukan pembelian melalui link tersebut. Komisi ini membantu kami membiayai keberlangsungan blog ini.

Wisata Edukasi Kampung Coklat di Blitar memang sedang booming, tempat ini menjadi salah satu wisata favorit di Blitar saat ini. Beberapa waktu lalu saya ketika mengantarkan teman dari Surabaya sempat mampir. Sayangnnya saat itu sedang musim liburan, sehingga kurang bisa menikmati suasana yang nyaman. Pada tulisan kali ini saya mau coba menulis tentang wisata kampung coklat di blitar yang sedang booming.

Menuju Kampung Coklat

Kampung coklat terletak di kabupaten Blitar, tepatnya di daerah kademangan. Untuk mencapai lokasi ini membutuhkan waktu sekitar 15 – 20 menit dari Kota Blitar. Dari kota Blitar anda bisa menuju arah tulungagung, kemudian pada jembatan Kademangan anda bisa mengambil rute ke kiri dan lurus terus hingga ada perempatan cukup besar, silakan belok ke kiri arah ke Lodoyo. Ikuti terus jalan tersebut hingga menemukan kampung coklat yang terletak di kiri jalan.
Gampang kok untuk menemukan lokasi kampung coklat, karena terdapat tulisan seperti gambar ini tepat berada di pinggir jalan raya
Kampung Coklat Blitar
Kampung Coklat Blitar
Setiba di tempat ini, anda bisa memarkirkan kendaraan roda dua maupun empat di sekitar daerah. Memanfaatkan pekarangan milik warga. Untuk kendaraan road dua dibandrol sebesar 2 ribu rupiah, sedangkan untuk roda empat saya tidak tahu.
Begitu memasuki area kampung coklat, anda akan merasakan semerbak aroma coklat kering yang cukup menusuk hidung. Karena dari luar belum tampak seperti perkebunan coklat. Anda harus melewati gudang coklat terlebih dahulu sebelum tiba di loket pembelian tiket masuk area ini
Gudang Coklat
Gudang Coklat

Setelah keluar dari gudang coklat, anda akan menemukan loket pembelian tiket masuk. Per orang dikenakan biaya sebesar 5 ribu rupiah untuk sekali masuk. Kalau tidak salah, tiket ini diberlakukan sejak bulan Desember 2014. Karena sebelumnya kalau hanya masuk saja anda tidak dipungut biaya sama sekali.

Loket masuk kampung coklat
Loket masuk kampung coklat

Menikmati Suasana Kampung Coklat

Secara konsep, kampung coklat ini cukup fenomenal dan keren menurut saya. Karena dari kebun biasa bisa disulap menjadi tempat yang cozy banget untuk nongkrong dan ngobrol. Pokoknya benar-benar bisa menikmati quality time bersama teman, pasangan maupun keluarga. Terutama kalau tidak terlalu ramai.
Suasana Kampung Coklat
Suasana Kampung Coklat ketika lenggang
Begitu masuk, saran saya jangan langsung belok kanan ke tempat pembelian produk-produk olahan kampung coklat. Masuk aja dulu, buat jalan-jalan menikmati suasana di kampung coklat. Kalau sudah mau pulang baru mampir sekalian keluar.
Di dalam kampung coklat terdapat beberapa kios mini yang menjual berbagai macam olahan coklat juga. Seperti Es Coklat, Coklat panas, Mie Coklat dan makanan lainnya. Kamu tidak akan kelaparan kalau main ke tempat ini, asal bawa uang :p , ada menu prasmanan juga kalau kamu kelaparan.
makanan di kampung coklat
semacam warung makan di kampung coklat

Es Coklat Minuman Wajib saat di Kampung Coklat

Beberapa kali datang ke kampung coklat, saya selalu membeli minuman es coklat. Mau mencoba ice cream selalu antri jadi males, mau coba mie coklat selalu kehabisan dan tidak kebagian. Mau coklat panas seperti di cafe-cafe kok ya pas cuaca panas. Jadi memang paling pas kalau minum es coklat :D.
1 porsi es coklat di bandrol dengan harga 5 ribu rupiah saja, sama dengan harga yang harus dibayar untuk masuk ke tempat ini. Teman saya +Fauziah Ramadhani yang pernah saya ajak ke sini, benar-benar menikmati kesegaran es coklat yang ada di kampung coklat ini
es coklat di kampung coklat
Minum es coklat di kampung coklat

Kemarin waktu sepi saya sebenarnya pengen dapet foto mbak-mbak yang jaga mini kios tersebut melayani pembelian es coklat. Tapi sayangnya pada malu semua ketika di foto. Yaudah hasilnya jadi seperti ini deh 😀

es coklat blender
Outlet minuman es coklat di blender

Salah sendiri gak mau difoto bagus, jadinya gini deh fotonya 😀 . Kamu bisa dapatkan bubuk coklat yang digunakan untuk minuman ini di oleh oleh blitar lho. Bisa bikin sendiri es coklat atau coklat panas di rumah.

Kalau kata +Weka Agnes  kemarin beli katanya biar seperti mbak-mbak di tumblr yang baca buku di tepi pinggir jendela sambil ada secangkir coklat panas ketika diluar jendela itu hujan. Mbayangin aja kelihatannya keren. Kalau kamu mau ikut gaya weka, ada satu hal yang perlu kamu pastikan, apakah di kamarmu ada jendela yang kelihatan halaman luar? Kalau di kosan kan cuma kelihatan parkiran sepeda motor yang gak kelihatan kalau hujan, jadi enggak kelihatan keren :D.

Fasilitas Lain di Kampung Coklat

Selain menikmati aneka olahan coklat dan suasana yang nyaman. Ada juga terapi ikan yang di bandrol 5 ribu untuk per orangnya. Jangan-jangan tempat ini memang serba 5 ribu semua yak 😀 ? Kolam ini benar-benar penuh kalau liburan, ikannya mungkin senang karena banyak dapat makanan. Tapi kalau hari biasa saya pernah kesana dan tidak seorang pun duduk di kolam ikan ini 😀
terapi ikan di kampung coklat
Kolam terapi ikan di kampung coklat
Benar-benar dimanjakan bukan? Coba bayangin minum es coklat di bawah rindanganya pepohonan coklat sambil digelitik ikan kecil-kecil di kolam. Apalalgi kalau ditemani orang yang special. This is paradise! 😀
Kalau weekend kita bisa melihat live music di salah satu sudut kampung coklat. Karena tidak weekend tempat ini benar-benar lenggang seperti tak terpakai. Padahal kalau weekend spot ini benar-benar penuh.
kampung coklat blitar
Lokasi live music saat weekend
Buat yang mau menunaikan ibadah sholat, kampung coklat sudah menyediakan mushola yang bisa kamu gunakan. Jadi meskipun bersantai di tempat ini kamu tetap bisa menunaikan ibadah. #wasek 😀
Tidak hanya itu, kamu juga bisa melihat kebun bibit coklat, daimana coklat-coklat yang masih kecil ini di semai dan sudah muncul batangnya. Mungkin ada saat–saat dimana kamu bisa melihat penanaman benih, atau proses yang lain. Tempat ini juga menjadi salah satu spot yang disukai banyak orang. Karena lumayan keren sih menurut saya
Area benih coklat di kampung coklat
Area benih coklat di kampung coklat
Dan fasilitas terakhir adalah minimarket yang menjual berbagai macam olahan coklat yang bisa dibeli dan di bawa pulang.  Lokasi minimarket coklat ada di depan, dekat dengan loket masuk. Daripada beli ketika masuk dan di bawa wira-wiri di dalam, mending beli waktu mau keluar dan langsung dibawa pulang. Enggak ribet kan bawa barang bawaan saat menikmati kampung coklat? 
Ada banyak sekali olahan coklat yang dijual di tempat ini, mulai dari bubuk coklat, permen coklat, brownies coklat dan pin kampung coklat. Semua bisa kamu beli kalau kamu punya uang. Harga yang untuk semua produk juga cukup terjangkau kok. Kalau kamu mau merasakan dan beli bubuk coklat murni tapi enggak bisa datang ke tempat ini, tenang saja oleh oleh mblitar siap mengirimkan ke alamat kamu di seluruh Indonesia.
Mini Market Coklat
Mini Market Coklat

Trus Di mana Edukasinya?

Judulnya kan wisata edukasi kampung coklat di Blitar, masa ya enggak ada tempat edukasinya? Pasti ada lah, untuk menikmati fasilitas edukasi seperti cooking class dll ada paketan khusus yang disediakan oleh kampung coklat. Saya sendiri kurang tahu dengan biaya untuk mengikuti paket edukasi ini karena harganya sudah di coret dari banner yang di pasang. Untuk itu langsung tanya saja di bagian loket untuk informasi lebih lanjut tentang paketan yang tersedia 😀
Cukup sekian dulu ya informasi tentang wisata di Blitar kampung coklat, semoga membantu kamu yang ingin mengetahui lebih lanjut tentang kampung coklat yang masih minim. Jangan lupa share di fesbuk, twitter, dan jejaring sosial lainnya biar kamu semakin eksis karena share hal hal yang bermanfaat #eh 😀
Shopee Lovember

6 thoughts on “Wisata Edukasi Kampung Coklat di Blitar”

  1. Menarikkk banget. Jadi tahu wisata lain di Blitar dannnn konsep perkebunan memang unik banget buat eduwisata, ahh jadi pingin cepat-cepat punya kebun hehe

    Reply

Leave a Comment