Naik Kereta Api Brantas Eksekutif

panduaji

6 comments

Link
KA Brantas Eksekutif

Setelah mengikuti Famtrip di Semarang, aku memutuskan untuk pulang ke Blitar naik kereta api. Satu-satunya jam keberangkatan yang paling cocok dan paling aman adalah kereta api Brantas. Kereta api jurusan Blitar – Pasar Senen ini terdiri dari gerbong ekonomi dan eksekutif.

Dengan beberapa pertimbangan, aku putuskan untuk naik kelas Eksekutif. Banyak kerjaan menunggu untuk diselesaikan ges. Jadi sepulang Famtrip aku menghabiskan malam dengan naik kereta api Brantas dari Stasiun Semarang Tawang menuju ke Stasiun Blitar Kota.

Pada tulisan kali ini aku mau menulis sedikit cerita tentang pengalaman naik kereta api eksekutif Brantas yang tentu jauh berbeda dengan Kereta Api Gajayana Luxury yang pernah aku naiki dari Jakarta ke Blitar.

Info, Jadwal, Rute dan Harga Tiket KA Brantas

Kereta api Brantas awalnya melayani rute dari Kediri ke Jakarta, namun sejak Gapeka 2017 rutenya diperpanjang sampai Blitar. Diambil dari nama sungai Brantas yang merupakan sungai terpanjang kedua di pulau Jawa.

Berikut informasi jadwal kereta api brantas terbaru tahun 2024 yang menggunakan gapeka 2023.

Harga Tiket

Harga tiket kereta api Brantas kelas ekonomi full trip dari Blitar ke Pasar Senen dibandrol dengan harga antara Rp85.000 – Rp140.000 sedangkan untuk kelas eksekutif antara Rp240.000 – Rp450.000

Beli tiket KA BRANTAS

Jadwal KA Brantas Blitar – Pasarsenen

Berikut jadwal dan rute kereta api Brantas dari Blitar menuju ke Pasar Senen Jakarta berdasarkan gapeka 2023 terbaru

StasiunKedatanganKeberangkatan
Blitar–14.00
Ngunut14.1814.21
Tulungagung14.3414.37
Kediri15.0115.04
Papar15.1815.20
Kertosono15.3315.36
Nganjuk15.5515.58
Caruban16.2416.26
Madiun16.4116.50
Magetan17.0117.03
Ngawi17.1917.21
Walikukun17.3717.40
Sragen17.5918.01
Solo Jebres18.2418.30
Gundih19.1019.14
Semarang Tawang20.2520.34
Pekalongan21.4421.48
Tegal22.3622.42
Brebes22.5322.56
Cirebon Prujakan23.4323.51
Jatibarang00.2500.27
Bekasi02.2202.24
Jatinegara02.3902.41
Pasarsenen02.51–

Jadwal KA Brantas Pasarsenen – Blitar

Sedangkan rute dari Pasar Senen Jakarta menuju ke Blitar, jadwal dan rute pemberhentian keretanya adalah sebagai berikut ini.

StasiunKedatanganKeberangkatan
Pasarsenen–13.30
Bekasi13.5713.59
Haurgeulis15.2215.24
Jatibarang15.5515.57
Cirebon Prujakan16.3116.38
Brebes17.2417.26
Tegal17.3717.42
Pekalongan18.2718.30
Semarang Tawang19.3919.49
Brumbung20.0520.12
Gundih21.0921.12
Sumberlawang21.2921.40
Solo Jebres22.1122.16
Sragen22.3822.40
Walikukun23.0023.02
Ngawi23.1823.20
Magetan23.3423.36
Madiun23.4623.51
Caruban00.0600.08
Nganjuk00.3200.35
Kertosono00.5400.57
Papar01.1001.12
Kediri01.2701.30
Tulungagung01.5301.56
Ngunut02.0902.12
Blitar02.30–

Waktu itu aku naik dari Semarang menuju ke Blitar. Berangkat dari Semarang pukul 20.25. Jadwalnya kok nggak sesuai dengan Gapeka 2019 yang aku dapatkan dari Wikipedia ya? Buat perkiraan aja, mending kamu langsung melihat jadwal yang ada pada tiket KAI saja.

Sampai saat ini aku juga belum menemukan file PDF untuk Gapeka 2019 yang resmi. Jadi belum bisa melakukan revisi terhadap tulisan yang sudah ada pada jadwal di atas.

Review KA Brantas Eksekutif

Seperti halnya ketika naik kereta api gajayana di Stasiun Cirebon gerbong Eskekutif 1 yang harus jalan hampir 1 km. Aku naik KA Brantas dengan Gerbong Eksekutif 1 yang ternyata sama saja justru lebih parah jalan kakinya.

Dari peron harus jalan ke ujung belakang kereta di sebelah barat kemudian jalan lagi ke bagian depan yang ada di ujung timur. Jalan kaki untuk naik gerbong lebih dari 1 kilometer ges.

Cukup melelahkan jalan dari ujung belakang gerbong ke ujung depan belakang lokomotif, untung sebelum pergi ke stasiun aku sudah menikmati seporsi nasi goreng Pak Karmin yang merupakan salah satu kuliner legendaris di Semarang.

Kursi

Kursi di Gerbong Eksekutif KA Brantas

Bagian belakang kursinya bisa dibilang besar banget. Meskipun besar, kenyamanan punggung menurutku masih lebih nyaman KA Gajayana. Selain itu legroom di kereta ini juga cukup luas seperti KA Eksekutif pada umumnya.

Dengan kursi selebar ini, kompartmen dibelakang kursi bisa dibilang cukup besar dan dalam. Sehingga kalau meletakkan barang tipis akan agak sulit untuk bisa mengambilnya. Yang aku suka, sandaran tangan di bagian tengah bisa diangkat ke belakang sejajar kursi sehingga dua kursi bisa aku gunakan sendiri.

Beruntung nggak ada orang lain duduk di sebelahku sampai di Blitar. Sehingga aku menguasai dua kursi sekaligus tapi hanya bayar untuk satu kursi aja.

Fasilitas

Seperti pada kebanyakan kereta api eksekutif, tersedia bantal mungil dengan selimut di setiap kursi. Terdapat dua stop kontak yang bisa digunakan semuanya. Jendela juga mirip dengan kereta api gajayana, namun sekilas kalau dilihat dari kemewahannya sangat jauh ges.

Tampak sebuah CCTV di bagian depan kereta, di satu sisi privasi tidur menjadi kurang nyaman namun disisi lain juga penting sih untuk memastikan para penumpang tetap aman meskipun tidur. Nah lho. Layar televisi tidak dinyalakan sama sekali dari Semarang Tawang sampai Stasiun Blitar.

Lampu Nyala Terus

Sebagai kereta malam, aku kira lampu di gerbong Brantas Eksekutif ini akan diredupkan ketika sudah malam, ternyata dari Stasiun Semarang Tawang sampai Stasiun Blitar lampunya nggak ada redupnya sama sekali. Jadi terang benderang terus.

Sebagai mahluk yang terbiasa tidur dalam remang-remang malam tentu cukup sulit meski sudah ‘mapan’ dengan dua kursi. Kalaupun bisa tidur cuma sebentar-sebentar. Nggak bisa benar-benar tidur nyenyak selama beberapa jam gitu.

Mau Naik KA Brantas Eksekutif lagi?

Kalau ada budget lebih dan butuh kenyamanan saat istirahat dalam perjalanan sih iya. Cukup worthed kok untuk dicoba dengan harga segitu bisa menikmati perjalanan dari Blitar ke Jakarta selama 14 jam 10 menit.

Tapi kalau disuruh milih sama Gajayana dan gratis tentu KA Gajayana yang menjadi pilihan utama. Kenyamanannya belum bisa ditandingin KA Brantas ini.

Share:

Related Post

6 responses to “Naik Kereta Api Brantas Eksekutif”

  1. Ayu Suryaningtyas Avatar
    Ayu Suryaningtyas

    Siap mencoba kak, thanks review nya

    1. panduaji Avatar
      panduaji

      sama-sama kak

  2. Santy Avatar
    Santy

    makasih kak review nya. tapi maaf reviewnya sgt berbeda dgn pengalaman kami naik KA Brantas kelas eksekutif dari Kediri ke Jakarta. terutama soal selimut dan bantal kecil. bukan di pinjami gratis tapi kami di suruh sewa 10 ribu per buah.Ngga bakalan naik KA Brantas lagi . Mending KA Gajayana .

    1. panduaji Avatar
      panduaji

      sama-sama kak, waktu itu saya nggak nggak ada sewa selimut dan bantal kecil.

  3. Pewe Avatar
    Pewe

    hari ini nyobain brantas eksekutif, dapet kereta sisa2 eksekutif jaman dahulu, entah bekas rangkaian apa, kursi yg mulai mengeras, toilet yg belum termodifikasi, brgkat siang, gerah dengan AC yg blm mendingin, semoga makin adem menjelang sore, punggung aman, pantat perlu bantal kayanya biar empuk

    1. panduaji Avatar
      panduaji

      semoga kedepannya KAI bisa berbenah lagi ya kak

Leave a Comment