img by wikipedia |
Seperti kata pepatah Don’t judge book from the cover, jadi jangan menghakimi terlebih dahulu saat membaca judul yang saya gunakan. Bacalah isinya sejenak untuk mengetahui apa yang saya maksudkan. Judul tersebut memang sengaja saya gunakan untuk mencegah pembelian konten digital seperti musik maupun video. Hal ini berdasarkan pengalaman yang pernah saya tulis di sini.
Dari situ saya mencoba membeli sebuah musik legal, tidak terlalu mahal, hanya dengan Rp. 5000 kita sudah bisa mendapatkan musik legal seumur hidup. Namun sayang beribu sayang, setelah membeli konten tersebut secara resmi dan LEGAL saya tidak dapat menjalankannya pada perangkat yang saya miliki, lantaran saya menggunakan sistem operasi Ubuntu.
Hal tersebut membuat saya kecewa, masa pengguna konten digital komersial yang legal harus mereka pengguna sistem operasi propietary. Saya sudah mencari ke beberapa forum untuk mengatasi hal tersebut, namun sampai saat ini saya tidak bisa menyelesaikan masalah tersebut. Apalagi sudah lewat dari batas aktivasi. Sehinga saya harus merogoh kocek lagi untuk bisa melakukan aktivasi dan menikmati lagu tersebut.
Ibarat beli sebuah CD, saya sudah memiliki CDnya tetapi saya tidak bisa membuka bungkusnya. Lucu juga sih, sudah beli tapi gak bisa menikmatinya. Oleh karen itu, bagi para pengguna operasi sistem non propietary saya sarankan untuk tidak membeli konten digital, lebih baik membeli dalam bentuk CD daripada harus membeli lisensi seperti itu, karena kita tak bisa menikmati apa yang sudah kita beli secara LEGAL.
Hal tersebut terjadi karena konten digital yang saya beli menggunakan sebuah enkripsi yang dikenal dengan DRM (Digital Rights Management). Untuk membuka enkripsi tersebut kita harus menggunakan Windows Media Player (yang pernah saya alami) dan terkoneksi dengan jaringan internet untuk registrasi.
Sudah tahu kan apa yang saya maksud dengan judul tersbut. Jadi bagi para pengguna Linux khususnya, jangan membeli konten digital dengan enkripsi DRM, karena kita tidak dapat menikmati konten tersebut, lebih baik membeli dalam bentuk kaset maupun CD. Selain menambah koleksi CD/kaset di kamar, kita juga bisa menikmatinya berulang kali :D.
Leave a Comment